Begini Awal Viralnya Istilah Jenderal Kardus dan Jenderal Baper

Indonesia - Istilah Jenderal Kardus dan Jenderal Baper tiba-tiba menjadi viral. Berikut awal viralnya kedua istilah tersebut.

Kardus. Foto: wikipedia.org

Istilah Jenderal Kardus adalah istilah yang diberikan kepada Prabowo Subianto sebagai Ketua Umum Partai Gerindra oleh Wakil Sekjen Partai Demokrat (PD) Andi Arief di sebuah cuitannya di Twitter.

Hal ini dipicu oleh peristiwa terkait koalisi politik antara PD dan Gerinda.

Peristiwa diawali dengan pertemuan elite-elite parpol untuk mematangkan cawapres Prabowo.

Sehari berselang setelah pertemuan ketiga, gejolak politik terjadi. Wasekjen Partai Demokrat Andi Arief mendadak marah dan menuding Prabowo sebagai 'jenderal kardus'.

"Prabowo ternyata kardus. Malam ini kami menolak kedatangannya ke Kuningan. Bahkan keinginan dia menjelaskan lewat surat sudah tak perlu lagi. Prabowo lebih menghargai uang ketimbang perjuangan. Jenderal kardus," kata Andi Arief, Rabu (8/8/2018).

Keesokan harinya Andi Arief yang muncul dari kediaman Ketua Umum Partai Demokat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Jl Mega Kuningan Timur VII, Jaksel, Kamis (9/8/2018), menjelaskan maksud istilah jenderal kardus.

"Kami memberi saran kepada Pak Prabowo agar dihitung matang-matang untuk mencapai kemenangan. Kami tidak pernah bertemu dengan partai mana pun kecuali dengan PAN dan PKS," kata Arief.

Ia melanjutkan bahwa partainya  tidak pernah melakukan 'perselingkuhan' politik.

"Pada hari ini kami mendengar justru sebaliknya. Ada politik transaksional yang berada di dalam ketidaktahuan kami yang sangat mengejutkan. Padahal, untuk menang, bukan berdasarkan politik transaksional. Tapi dilihat siapa calon yang harus menang. Itu yang membuat saya menyebutkan jenderal kardus," paparnya.

"Jenderal kardus itu jenderal yang nggak mau mikir artinya. Uang adalah segalanya," ujarnya.

Munculnya istilah jenderal kardus yang dialamatkan kepada Ketum Gerinda membuat elite Gerinda membalas dengan menyebut Ketum PD yaitu SBY sebagai jenderal baper (bawa perasaan -red).

Dari sinilah istilah jenderal kardus dan jenderal baper menjadi viral dan tranding topik di lini masa media sosial.[JD]